MasbertNews--Sang juara musim lalu Sriwijaya fc ternyata masih belum puas dengan materi pemain yang di milikinya saat ini.
Direktur Teknik dan SDM PT SOM, Hendri Zainuddin menegaskan, pihaknya belum puas dengan komposisi pemain Sriwijaya FC di musim lalu, dan ingin menambah amunisi, guna menjadikan Sriwijaya FC lebih tangguh. Apalagi kata Hendri, ada kemungkinan Sriwijaya FC bisa berlaga di Liga Champions Asia (LCA) musim depan.
Padahal untuk tiket LCA musim ini sudah berada di tangan Semen padang yang merupakan juara IPL dan yang berhak melaju ke LCA mewakili Indonesia.
Salah satu pemain yang diincar oleh Sriwijaya FC adalah bintang muda yang bermain di Persebaya Surabaya, Andik Vermansyah. Sriwijaya FC tidak hanya sekadar mengincar pemain yang merupakan pilar timnas Indonesia itu, namun manajemen Sriwijaya FC juga sudah menjalin komunikasi serius dengan Andik.
Selain Andik pemain lain yang diincar adalah bek Semen Padang, Abdul Rahman. Abdul Rahman merupakan pemain andalan Indonesia di SEA Games 2011 lalu.
Di karenakan sampai saat ini Andik Vermansyah belum juga menandatangani kontrak baru dengan persebaya 1927
Menurut Hendri, hasil pembicaraannya dengan Andik mengindikasikan si pemain belum mau pergi dari Persebaya. Kepada Hendri, Andik bilang masih ingin menunggu keputusan manajemen Persebaya terkait kontraknya.
Kondisi itu jelas membingungkan. Sebab, Andik sebelumnya mengaku kontraknya sudah diputus manajemen Persebaya sehingga kini ia tak punya klub. Kini, dari penjelasan Hendri terindikasi Andik sendiri ragu buat melangkah dan itu membuat sang deirektur SFC meradang.
0 komentar:
Posting Komentar